Rekomendasi 5 Mesin Laminating Terbaik Untuk Usaha Fotocopy

Rekomendasi 5 Mesin Laminating Terbaik Untuk Usaha Fotocopy
Rekomendasi 5 Mesin Laminating Terbaik Untuk Usaha Fotocopy

Ada banyak merek mesin laminating untuk usaha fotocopy yang bisa menjadi referensi kamu dalam mencetak berbagai dokumen. Biasanya mesin ini bisa digunakan dalam berbagai hal seperti dokumen penting, surat – surat hingga foto kenangan. Bagi kamu yang ingin merawat dokumen tersebut, tentu solusinya adalah dilaminating.

Dengan laminating dokumen bisa melindungi dokumen dari berbagai macam situasi. Sebelum memutuskan untuk membeli mesinnya, ada banyak tipe mesin yang bisa kamu pilih. Setiap mesin yang dipilih tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Artikel ini menceritakan tentang berbagai mesin laminating yang cocok untuk usaha kamu. 

Rekomendasi Mesin Laminating Terbaik, Dijamin Bagus!

Dalam memilih mesin laminating, ada baiknya melihat dari berbagai aspek. Mulai dari harga, fitur, dan benefitnya. Selain itu, kamu bisa membeli mesin laminating baik itu offline maupun online. Mau tahu? Cek informasinya di bawah ini!

1. Dynamic 650 Roll

hARwQ9sIkDs2JsVb i0D O8ZFZD5j3d5d1AZTprYoIZz4XUb S6 4W40IIv2vUYU5bIvzkuv7P rvrnP8 KdqGaNC6yjWvdnMhrS0QAw2Me45WWaZooyz82SfUkuCa eO Mga1bs4aL2gu5M5Sm8rz4
Mesin Laminating Terbaik Dynamic 650 Roll

Dynamic 650 Roll merupakan mesin laminating untuk usaha fotocopy yang memiliki desain untuk plastik roll dan sheet. Bahkan bisa digunakan untuk laminating 2 sisi yaitu bagian atas dan bawah. Sehingga hasilnya pun akan menempel dengan sempurna dan tidak ada jarak sisi pinggiran yang terdapat pada lembaran tersebut. 

Apalagi mesin ini memiliki fungsi laminating panas dan dingin. Dynamic juga memiliki fitur pengatur kecepatan dan pengatur tekanan roll. Fitur ini bisa memudahkan navigasi menu yang disematkan ke dalam layar LED. Jika ingin memakai mesin ini biasanya memakan listrik sebesar 1500 watt. 

Walaupun memakan daya listrik yang besar, tetapi Dynamic 650 Roll ini memiliki fitur penstabil panas. Fitur penstabil panas ini berguna agar mesin bisa menghemat daya. 

Baca juga : Rekomendasi Mesin Fotocopy Terbaik Untuk Usaha

2. Kozure LM 102

Mesin Laminating Kozure LM-102

Kozure LM 102 ini merupakan mesin laminating yang bagus dengan metode pengoperasian panas dan dingin. Hal ini juga bisa mencegah adanya overheat. Apalagi mesin laminating ini bisa digunakan untuk laminasi kertas sampai dengan ukuran A3. Mesin ini juga cocok sekali bagi kamu yang ingin membuka bisnis percetakan. 

Mesin fotokopi ini memiliki kecepatan mesin sekitar 300 mm/min dengan ketebalan sekitar 6 mm. Untuk membeli mesin ini, kamu bisa menemukannya langsung di berbagai marketplace. Apalagi harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, sehingga mudah sekali untuk dioperasikan. 

3. Krisbow HQ 236

0S4yEo407A
Mesin Laminating Terbaik Krisbow HQ 236

Krisbow HQ 236 ini memiliki kecepatan untuk memanaskan mesin yang baik hanya sekitar 1,5 – 2 menit. Mesin ini juga memiliki kecepatan laminating yang bagus yaitu 400 mm/menit. Sedangkan kertas yang dilaminating memiliki ketebalan yang bertambah sampai 0,5 mm dari dokumen aslinya. 

Mesin ini juga bisa melakukan laminating kertas sampai dengan ukuran A4. Selain itu, Krisbow juga memiliki laminating dua roller. Bahkan memiliki fungsi pemanas dan pendingin pada mesinnya. Mesin ini juga memiliki fitur jam release, yaitu fitur yang bisa digunakan untuk mengeluarkan dokumen yang tersangkut ke dalam mesin.

4. Secure Compact Laminating Machine

PiqiGoFEdzuMc3X7hvrmEYcsoXAK0 1a9Guo TqCWzz6XRYxlGx44WKWE zxkHmmEjKYpy1 Kdb3Jsd5HzPbgl8jZceV3jbJ64CbDkCidkfTBAsvk7nCf qHH0my0K2EseTRBPGsuq7ZqMlB3pVT0Y
Press Laminating Secure Compact Laminating Machine

Secure Compact Laminating Machine ini merupakan alat laminasi dengan dua roller pemanas. Bahkan kecepatan dari mesin laminating ini mencapai 300 mm/menit. Jadi, jika ingin menggunakan mesin ini hanya membutuhkan waktu 3 menit saja. Sedangkan untuk memanaskan mesin ini bisa mencapai suhu 100 derajat celcius. 

Apalagi daya pakai dari mesin ini terbilang kecil yaitu hanya 240 watt. Mesin ini juga memiliki plastik dengan ketebalan sampai 100 mikro. Kemudian untuk ukuran kertas maksimal yaitu A4 atau F4. 

5. Dynamic 330 LED

sPeeKT4bEbJQgSE4SE5FcOXExKs dUkcLMBNUoInww4eW0TAoJ0rjGU96VjIdnSVSn7pJ02Y24 eNVCGpfifSbSbJvbp2QUXteBhg8ri4lniGIVKYlMqHvpwsb9TLOwJbR wl6EMFEeCV59bhwSwASI
Mesin Press Laminating Dynamic 330 LED

Dynamic 330 LED ini terkenal karena memiliki empat roller yang mempunyai badan full metal. Mesin ini juga memiliki indikator lampu LED digital. Bahkan kamu bisa melihat sistem pemanasan hot shoe yang bisa menghasilkan laminasi sempurna. Sehingga kamu tidak akan melihat efek gelembung yang ditinggalkan di permukaan dokumen. 

Sekarang kamu sudah tahu, bukan, ada banyak sekali mesin laminating untuk usaha fotocopy di atas. Jadi, jangan sampai bingung untuk mencari mesin laminating sesuai dengan kebutuhan. Semoga artikel ini bisa membantu kamu dalam mencari mesin laminating yang dicari. 

Penulis: Medina Sylvia Riyanto